Ujian Komprehensif MPAI Perdana

Sabtu, 15 Pebruari 2025 Magister Pendidikan Agama Islam (MPAI) menyelenggarakan Ujian Komprehensif. Kegiatan bertepatan 16 Sya’ban 1446 H ini dibuka oleh Rektor Institut Agama Islam (IAI) Persatuan Islam (Persis) Garut. Program ujian yang sering disebut Kompre ini diperuntukkan bagi mahasiswa MPAI yang akan menyelesaikan studinya.

Acara dipimpin oleh Ketua Program Studi (Prod) MPAI yaitu Dr. Yusup Tajri, M.Pd. Setelah membuka acara dan berterima kasih kepada hadirin Dr. Yusup pun menyampaikan pentingnya Ujian Komprehensif. “Ujian ini untuk menguji kelayakan dan kesiapan bapak dan ibu sebagai calon Magister MPAI,” jelas ustadz Yusup.

Sebelum sambutan dari Wakil Rektor (Warek) I Bidang Akademik dan Kepegawaian diadakan pembacaat Ayat Suci Al-Qur`an. Adalah bapak Jamaludin, S.Pd.I yang juga merupakan mahasiswa MPAI membacakan Ayat Al-Qur`an yang menjelaskan megenai karakteristik ‘Ibadurrahman. Setelah itu dilangsungkan sambutan Dr. Daris Tamin, M.Pd. Sebagai Warek 1 beliau menyampaikan selamat kepada para mahasiswa yang telah sampai di tahap Ujian Komprehensif. “In sya Allah di belakang nama anda akan bertambahn 4 digit dari gelar MPAI. Karenanya nanti penghargaan dari masyarakat pun akan berubah,” ujarnya.

“Terima kasih kepada Ketua Prodi MPAI yang telah menyelenggarakan Ujian Komprehensif perdana ini,” ucapan Dr. H. Tiar Anwar Bachtiar, M.Hum., mengawali sambutannya. Beliau pun mengingatkan mahasiswa agar setelah Ujian ini untuk secepatnya menyelesaikan Tesis. “Jangan dilama-lama dan diterlantarkan. Kalau dikerjakan ini akan beres, tapi karena dibiarkan maka bertahun-tahun tidak beres,” tegas Dr. Tiar. “Selamat melaksanakan ujian komprehensif MPAI yang pertama. Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim  acara ini secar resmi dibuka,” ucap Dr. Tiar.

Ujian Komprehensif dilangsungkan dalam dua sesi. Di sesi pertama diadakan ujian secara tertulis. Sementara di sesi kedua dilangsungkan ujian secara lisan. Dr. H. Tiar Anwar Bachtiar, M.Hum., Dr. Heri M. Tohari, M.Pd., Dr. Ridwan, M.Pd.I., Dr. Yusup Tajri, M.Pd., Dr. Fenti Inayati, M.Ag., dan Dr. H. Enang Supriadi, M.Ag. menguji mahasiswa akhir MPAI yang dibagi ke Tiga Majelis. (Yusri)